iOS 15 |
Pada awal Juni 2021 tepatnya pada Worldwide Developer Conference (WWDC) 2021, Apple secara resmi memperkenalkan sistem operasi terbarunya yang bernama iOS 15. Saat ini sistem operasi terbaru untuk iPhone tersebut sudah resmi bisa diunduh dan digunakan pengguna umum tidak terkecuali untuk pengguna iPhone di Indonesia.
Apa saja fitur-fitur baru dari iOS 15 ? ayo mari kita review :
Tampilan Baru Notifikasi
Apple melakukan desain ulang untuk tampilan notifikasi mereka, kini ikon aplikasi tampak lebih besar daripada sebelumnya, Foto kontak juga akan muncul di bagian notifikasi ini sehingga pengguna akan lebih mengenali siapa yang mengirimkan pesan.
Support Pelacakan untuk Airpods
Pengguna kini bisa melakukan pelacakan untuk AirPods mereka yang hilang melalui koneksi Bluetooth, pengguna dapat membunyikan suara jika AirPods dalam jangkauan Bluetooth sehingga pengguna dapat menemukannya kembali.
Safari dengan Tampilan Baru
Safari di desain ulang dengan tab bar yang dibuat lebih kecil untuk memaksimalkan ruang browser pengguna. Tab bisa digeser secara cepat jika pengguna ingin membuka tab lainnya. Pengguna juga dapat membuat Grup Tab dan dimasukan kedalam folder yang fungsinya agar pengguna bisa membukanya dilain waktu.
FaceTime untuk Android dan Windows
Pada iOS 15 ini pengguna dapat mengundang pengguna lain diluar pengguna iOS untuk dapat melakukan panggilan video melalui FaceTime. Pengguna iOS hanya tinggal mengcopy sebuah link dan diberikan kepada pengguna lain agar bisa melakuka panggilan video melalui FaceTime. Konsepnya sama dengan membagikan link pada aplikasi panggilan video lain seperti Zoom ataupun Gmeet.
Fitur Tampilan 3D di Apple Maps
Apple Maps juga tidak ketinggalan untuk mendapatkan upgrade pada iOS 15 ini, tampilan 3D menjadi lebih fresh serta detail bangunan, jalan dan tempat lainnya menjadi lebih menarik untuk dilihat.
Warna dan Aksesoris Baru Memoji
Pengguna kini dapat menambahkan aksesoris baru pada avatar Memoji seperti kacamata, ikon hati, dll. Selain itu pengguna juga dapat mengubah warna yang berbeda seperti mengubah warna mata pada Memoji.
Live Text : Copy Teks dari Gambar
Aplikasi Photos juga mendapatkan sebuah fitur baru yaitu Live Text, sebuah fitur yang memungkinkan pengguna untuk melakukan Copy teks pada image yang disorot kamera menggunakan AI lalu pengguna dapat melakukan panggilan, mengirim email ataupun menterjemahkannya secara langsung.
Secara umum masih banyak update-update lain dari iOS 15 ini, jadi apakah Sobat Nulis sudah update iOS-nya ke iOS 15?
Sumber : Apple
Posting Komentar